Sabtu, 29 April 2017

FAYAKHUN ANDRIADI BERSAMA NETIZEN

Politik merupakan profesi yang dinamis. Para pelakunya dituntut untuk selalu mengikuti perkembangan zaman. Fayakhun Andriadi salah satunya. Politikus Partai Golkar ini menyadari betul perubahan zaman yang berkembang cepat. Dalam satu dekade ini saja terdapat banyak sekali perubahan cara hidup masyarakat.
FAYAKHUN ANDRIADI BERSAMA NETIZEN, fayakhun golkar,
FAYAKHUN ANDRIADI BERSAMA NETIZEN

Fayakhun Andriadi menyadari betul bahwa sekkarang zamannya dunia digital. Dalam beberapa kali kesempatan, anggota DPR RI dari dapil DKI Jakarta ini menyadari betul peranan dunia digital dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Perkembangan teknologi menjadi keniscayaan yang tidak bisa diingkari. Lebih bijak jika para pengampu kebijakan merangkul dan menjadikan perkembangan teknologi sebagai kawan dalam usaha mencapai kesejahteraan.

Lebih lanjut, Fayakhun Andriadi menyampaikan bahwa terdapat praktek berdemokrasi di dunia digital. Beberapa contoh peristiwa telah mengisyaratkan hal itu. Salah satunya bisa dilihat dari peristiwa “Aksi Dukungan 1 juta Facebooker untuk Bibit-Candra”. Meskipun mungkin waktu itu belum banyak yang menyadari bahwa hal tersebut merupakan indikasi kuat dimulainya era baru demokrasi Indonesia, yaitu demokrasi digital (digital democracy).

Kelebihan dari dunia digital, informasi dapat tersebar dengan sangat cepat. Kejadian saat ini di ujung Jakarta dapat segera tersebar ke seluruh pelosok Indonesia, bahkan dunia, dalam detik yang sama. Pesan yang ingin disampaikan seseorang tidak harus menunggu tahun, bulan, atau menit sudah dapat tersampaikan. Beberapa kelebihan ini yang menurut Fayakhun Andriadi bisa dimanfaatkan untuk kepentingan yang lebih luas.

fayakhun andriadi dan dukungan bibit candra

Peristiwa dukungan untuk Bibit-Candra tadi hanya satu contoh. Selain itu, masih banyak peristiwa lain yang diinisiasi dan digerakkan melalui dunia digital, terutama sosial media. Di Amerika Serikat, dunia digital pernah menjadi salah satu faktor penting kemenangan kandidat presiden. Kemenangan yang mengejutkan dunia. Tahun 2008, Obama sebagai salah satu kandidat calon presiden Amerika Serikat mendapat lawan tangguh. Seorang perempuan, pernah menjadi isteri dari mantan presiden Amerika Serikat, populer, muda, dan cekatan bernama Hillary Clinton, mempersiapkan dirinya dengan baik. Publik seolah meyakini bahwa Amerika Serikat sebentar lagi akan mencatatkan sejarah baru, memiliki presiden perempuan.  Senator Hillary Clinton sudah mapan dan berada jauh di depan Obama dalam politik nasional Amerika Serikat. Namun akhirnya yang terpilih menjadi presiden Amerika Serikat adalah Barack Obama. Dalam pengamatan Fayakhun Andriadi, kekuatan Obama yang menjadi kunci kemenangannya adalah kelihaian Obama bersama tim dalam berkomunikasi melalui dunia digital khususnya sosial media.

dari fayakhun andriadi